Sertifikasi Managemen Nyeri Persalinan dengan Hipnopunktur
SEMARANG – Nyeri persalinan seringkali dirasakan oleh ibu yang hendak melahirkan, namun ada beberapa cara untuk mengurangi rasa nyeri saat bersalin. Skill mengelola managemen nyeri ini sangat penting dimiliki oleh tenaga kesehatan. Maka dari itu, lulusan program studi Profesi Kebidanan Poltekkes Kemenkes Semarang dibekali dengan Sertifikasi Managemen Nyeri Persalinan dengan Hipnopunktur yang dilaksanakan pada tanggal 16 s.d 19 Juli 2018.
Narasumber pada sertifikasi pelatihan ini adalah Bapak Ferry Wong yang telah berkompeten di bidangnya dan sertifikasi ini dilaksanakan untuk mencapai sasaran mutu program studi Profesi Kebidanan dalam rangka mewujudkan visi misi Prodi Profesi Kebidanan.