Pemilihan Mas dan Mbak Poltekkes Semarang 2021
SEMARANG – Minggu, 21 Maret 2021 pukul18.30, telah dilaksanakan kegiatan tahunan yaitu Mas Mbak Poltekkes Kemenkes Semarang 2021 yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dengan tema“Conserving Indonesian Culture by Talented and Open Minded Indonesian Youth”. Sesuai dengan tema Mas Mbak tahun ini, mahasiswa diajak untuk melestarikan budaya Indonesia dan diajak untuk selalu berpikiran terbuka. Dengan diselenggarakan acara ini diharapkan mahasiswa dapat mengembangkan bakat dan potensi yang dimiliki demi melestarikan budaya bangsa. Acara ini dilaksanakan secara daring melalui zoom dengan dihadiri dosen-dosen serta perwakilan mahasiswa dari tiap jurusan dan program studi.
Wujud partisipasi, jurusan Kebidanan Poltekkes Semarang mengajukan perwakilan yang bakatnya tidak perlu diragukan lagi, yaitu Ana Marsuti dari prodi Diploma 3 Kebidanan Semarang dan Araura Adlin dari prodi Sarjana Terapan Kebidanan Semarang. Araura Adlin memiliki bakat speaking yang sangat bagus sehingga tak diragukan lagi mampu meraih gelar “The Best Speaker”. Tahun ini jurusan kebidanan berhasil masuk ke dalam 5 besar, dengan Ana Marsuti sebagai perwakilan dari Mbak Kebidanan Poltekkes Semarang yang meraih Juara Harapan 2 Umum. Semoga tahun yang akan datang, Jurusan Kebidanan Semarang akan memperoleh prestasi yang lebih baik.